Minggu, 25 Maret 2012

Air terjun Bantimurung Maros


Pada saat penak, stress , Di tambah lagi banyak masalah. Yang di Butuhkan adalah tempat wisata. Jawabanyya adalah Bantimurung Maros. Bantimurung berasal dari kata dalam bahasa bugis, “Benti’ yang artinya menetes  dan Merrung yang artinya “Berbunyi”. Jadi, arti Bantimurung yaitu Mentesnya air disertai bunyi.
Bantimurung berada di Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan. Tepatnya sekitar 15 KM dari pusat kota Maros. Tempat wisata tersebut merupakan tempat rekreasi No.1 di Kab. Maros bahkan di Sulawesi selatan itu sendiri. Apalagi saat Minggu ceria(Minggu sebelum masuknya bulan Ramadhan) Bantimurung di penuhi Oleh puluhan ribu Masyarakat dari SUL-SEL maupun dari luar.
Banyak sekali aneka pemandangan yang indah di bantimurung. Mulai dari gerbang Taman Wisata Bantimurung di sambut dengan patung kupu-kupu dan monyet raksasa. Ditambah lagi dengan suasana yang sejuk dan hening menambah asyiknya suasana di Sana.
Dan tak lupa pula Gua mimpi dan Gua batu yang menambah kekhasan dalam taman wisata air terjun Bantimurung. 
                                                     Gua Mimpi
Gua batu

Ditambah lagi dengan air terjun yang tingginya sekitar 25 Meter dan lebar 15 meter menjadikan air terjun Bantimurung menjadi air terjun terbesar di sulawesi Selatan.
Berbicara masalah oleh-oleh, Berbagai macam kupu-kupu yang diawetkan bisa Anda dapatkan dengan harga yang murah. Adalagi Gantungan kunci, Baju kaos, Dan Aneka pengan khas SUL-SEL ada disana.
Jadi, kalau ada waktu silahkan datang dengan Bantimurung. Masyarakat Maros akan menyambut kedatangan Anda dengan baik disana. Satu kalimat untuk anda sebagi penutup. Dont’ forget momen In Maros. Visit to Maros.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar